Trump Naikkan Tarif Impor Tiongkok Jadi 245 Persen

4
Presiden Donald Trump (Foto: Istimewa)

BeritaYogya.com – Presiden Amerika Serikat Donald Trump kembali memanaskan tensi perdagangan global dengan mengumumkan kenaikan tarif impor sebesar 245 persen terhadap produk Tiongkok pada Selasa, 15 April 2025 waktu setempat.

Kebijakan ini merupakan respon langsung terhadap langkah Tiongkok yang sebelumnya menaikkan bea masuk hingga 125 persen untuk barang-barang asal AS, serta memutuskan untuk menghentikan impor pesawat Boeing dari Negeri Paman Sam.

Menurut analis pasar uang, Ibrahim Assuaibi, langkah Trump ini diperkirakan akan menekan pasar saham global, termasuk Wall Street dan bursa Eropa yang bisa langsung mengalami koreksi tajam.

Situasi ini juga berpotensi mengguncang bursa Asia, termasuk Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis, 17 April 2025. “IHSG berisiko anjlok tajam, bahkan bisa saja perdagangan dihentikan sementara,” ujar Ibrahim.

Ia menegaskan bahwa tarif setinggi 245 persen adalah keputusan ekstrem yang membuat investor semakin berhati-hati, baik di pasar saham maupun pasar uang.

Selain itu, Ibrahim juga memperingatkan potensi pelemahan nilai tukar rupiah, yang bisa menembus Rp17.000 per dolar AS jika tidak ada intervensi dari Bank Indonesia (BI).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini