BeritaYogya.com – Yogyakarta selalu menawarkan destinasi wisata menarik, mulai dari budaya hingga sejarah yang tak habis untuk dijelajahi. Salah satu tempat yang wajib dikunjungi adalah Taman Sari, kompleks istana air yang kaya akan nilai sejarah dan keindahan arsitektur.
Berdasarkan informasi dari Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta, Taman Sari menjadi salah satu destinasi wisata strategis karena lokasinya berada dalam kawasan besar Keraton Kasultanan Yogyakarta. Secara administratif, tempat ini terletak di Rukun Kampung Taman, Kecamatan Kraton, Yogyakarta, dan dapat dijangkau dengan berjalan kaki, naik becak, atau andong.
Sejarah Taman Sari
Taman Sari dibangun pada masa pemerintahan Sri Sultan Hamengku Buwono I pada tahun 1758, sebagaimana ditandai dengan sengkalan “Catur Naga Rasa Tunggal” yang menunjukkan tahun 1684 dalam kalender Jawa. Perancangannya dilakukan oleh seorang Portugis bernama Demang Tegis, sehingga arsitekturnya memadukan unsur Jawa dan Eropa.
Dahulu, Taman Sari berfungsi sebagai tempat peristirahatan Sultan dan keluarganya, sekaligus sebagai benteng pertahanan. Konon, terdapat lorong bawah tanah yang bisa digunakan untuk melarikan diri jika terjadi serangan musuh, dan jika perlu, air dari kolam-kolam akan dialirkan untuk menenggelamkan lawan.
Salah satu daya tarik utama Taman Sari adalah tiga kolam utama, yaitu:
- Umbul Panguras, kolam khusus untuk Sultan,
- Umbul Kawitan, kolam yang digunakan para putri Sultan,
- Umbul Pamuncar, kolam yang diperuntukkan bagi para selir raja.
Selain kolam-kolam tersebut, kawasan ini juga memiliki danau buatan dan taman bunga yang menambah keindahan tempat ini.
Lokasi dan Harga Tiket Masuk
Taman Sari terletak di dekat Keraton Yogyakarta, tepatnya di Patehan, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta. Dari Titik Nol Kilometer Yogyakarta, wisatawan bisa sampai dalam 5 menit berkendara atau 20 menit berjalan kaki. Sementara dari Stasiun Tugu Yogyakarta, perjalanan memakan waktu sekitar 12 menit dengan kendaraan atau 39 menit berjalan kaki.
Wisata ini buka setiap hari mulai pukul 09.00 hingga 15.00 WIB, dengan harga tiket masuk sekitar Rp10.000 per orang.
Fasilitas dan Aktivitas Menarik di Taman Sari
Selain menikmati keindahan arsitektur dan sejarahnya, wisatawan dapat melakukan berbagai aktivitas menarik seperti:
Berkeliling Kampung Wisata Taman Sari menggunakan sepeda,
Belajar membatik atau melukis batik di sekitar area wisata,
Berfoto di spot-spot ikonik, terutama di area kolam dan gerbang tua,
Menyewa pemandu wisata untuk mendapatkan informasi lebih mendalam tentang sejarah Taman Sari.
Taman Sari juga dilengkapi berbagai fasilitas pendukung seperti tempat parkir, toilet, musala, gazebo, dan warung makan. Pengunjung disarankan mengenakan pakaian yang nyaman dan sopan, mengingat lokasi ini merupakan bagian dari cagar budaya Yogyakarta.
Dengan daya tarik sejarah dan keindahannya, Taman Sari tetap menjadi destinasi wisata favorit bagi wisatawan lokal maupun mancanegara.