Malioboro Bau Pesing Saat Libur Lebaran, Pemkot Yogyakarta Lakukan Penyemprotan Parfum Rutin

196
Malioboro di Kota Yogyakarta (Sumber: iStock)

BeritaYogya.com – Libur Lebaran 2025 menjadi momen padat wisatawan di Kawasan Malioboro, Yogyakarta. Namun, alih-alih hanya disambut keindahan jalur pedestrian, wisatawan justru mengeluhkan aroma tak sedap yang tercium di beberapa titik, khususnya antara Ramai Mal hingga Hotel Mutiara. Bau pesing tersebut mencemari kenyamanan para pengunjung.

Pemerintah Kota Yogyakarta merespons cepat keluhan ini dengan melakukan penyemprotan air bercampur parfum dua kali seminggu di sepanjang Malioboro.

“Kalau tidak disemprot, baunya bisa luar biasa,” kata Ekwanto, Kepala UPT Cagar Budaya Yogyakarta.

Menurutnya, sumber bau berasal dari air kencing kuda andong, namun perilaku individu, termasuk orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) yang buang air sembarangan, juga menjadi penyumbang aroma tidak sedap tersebut.

“Bisa dari aktivitas warga, bisa juga ODGJ yang pipis sembarangan tanpa kami tahu,” lanjut Ekwanto.

Untuk menjaga citra Malioboro sebagai ikon wisata, Pemkot tak hanya mengandalkan penyemprotan, tetapi juga menerapkan Standar Operasional Prosedur (SOP) ketat bagi para kusir andong. Mereka diwajibkan membersihkan kotoran kuda usai beroperasi dan mengenakan seragam sorjan khas budaya lokal.

Pelanggaran SOP akan dikenai teguran bahkan sanksi larangan beroperasi, tergantung pada tingkat pelanggaran.

“Kalau sampai ada yang melanggar, bisa dilarang beroperasi di Malioboro. Itu sudah kesepakatan di antara mereka sendiri,” ujar Ekwanto.

Komitmen menjaga kebersihan dan kenyamanan kawasan wisata ini juga datang dari para pelaku usaha, yang telah sepakat menjaga standar layanan demi menjaga wajah Malioboro tetap ramah dan layak dikunjungi.

Ke depan, sinergi antara pemerintah, pelaku wisata, dan masyarakat akan terus diperkuat. Harapannya, Malioboro tak hanya bersih dan nyaman di masa libur Lebaran, tetapi juga menjadi teladan tata kelola kawasan wisata di Indonesia.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini