Harga Lelang Cabai Merah di Sleman Anjlok

6
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pertanian, Pangan, dan Perikanan Sleman, Suparmono (kiri), meninjau hasil budidaya Cabe Merah Keriting milik petani bernama Sugeng (kanan) di Candibinangun Pakem. Saat ini, harga lelang Cabe Merah Keriting hanya enam ribu rupiah per kilogram. (Foto: Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan Sleman)

BeritaYogya.com – Harga lelang Cabai Merah Keriting (CMK) di pasar lelang mencapai sekitar Rp6.000 per kilogram, jauh di bawah biaya produksi yang biasanya dikeluarkan petani di Candibinangun Pakem untuk menanam komoditas tersebut.

Meski harga rendah, petani di Candibinangun Pakem tetap melakukan perawatan tanaman cabai merah keriting. Para petani berusaha mengurangi kerugian dengan strategi efisiensi biaya.

“Saya menggunakan pupuk organik dan agensia hayati sehingga biaya tanam cabai merah keriting bisa ditekan, meskipun harga lelang CMK rendah,” ujar Sugeng, salah satu petani cabai di Candibinangun Pakem, Minggu (6/10/2024).

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pertanian, Pangan, dan Perikanan Sleman, Suparmono, mengapresiasi langkah Sugeng yang menggunakan teknologi budidaya ramah lingkungan. Ia menekankan bahwa penggunaan metode ini selain untuk menjaga kualitas produk, juga untuk meningkatkan keuntungan petani.

“Tahun 2023, Dinas Pertanian Sleman sudah menerbitkan SOP Budidaya Cabai Sehat Ramah Lingkungan untuk membantu petani menjaga kualitas dan keuntungan,” kata Suparmono.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here